Tanda-Tanda Sebaiknya Kamu Putus

Tanda-Tanda Sebaiknya Kamu Putus

Sometimes, it's hard to know for sure. But sometimes, it's for the best.


Terkadang, melihat ke depan bisa menjadi sesuatu yang sangat sulit. Entah karena perasaan, ketergantungan, atau hal lainnya. Intinya, walaupun sulit tetap harus dihadapi karena penyesalan datang di akhir. Sebelum terlambat, coba deh perhatikan tanda-tanda di bawah ini. Apakah kamu mengalaminya dalam hubunganmu?

1. Memikirkan masa depanmu dengan mereka membuatmu takut

Kalau kamu tidak bisa membayangkan pasanganmu berada di rencana masa depanmu, itu bukanlah tanda baik. Tetap bersamanya tanpa menyesuaikan posisi kalian di petualangan hidup mendatang malah akan membuat kalian berdua terjebak. Lagi pula, itu sama saja dengan membuang-buang waktu dan menutup kesempatanmu menemukan orang lain. Daripada terikat dalam suatu hubungan yang seperti itu, lebih baik menjadi teman saja.

2. Kamu merasa mereka terlalu bergantung denganmu

Pin on ╳ the love club. ╳

Jika mereka mulai melarangmu untuk bertemu dengan teman atau terus memaksamu untuk selalu bersama mereka setiap saat, ini bisa menjadi sebuah masalah. Lebih tepatnya, sebuah taktik manipulasi yang biasanya dilakukan oleh para narsisis. It's not healthy.

3. Kamu merasa berada di lembaran yang berbeda dengannya

Jika kamu merasa pasanganmu begitu menyukaimu dan kamu hanya biasa saja dengan mereka (atau sebaliknya), ini bisa menjadi permulaan yang buruk. Apalagi jika perbedaan ini mulai mengarahkan kalian kepada pertengkarang yang tiada henti. Cape duluan ga, sih?

4. Kamu lebih memilih hang out dengan teman-temanmu

Jika kamu terus-terusan menghindari hubunganmu dengan memilih mengisi waktu bersama teman-temanmu, ini mungkin tanda kalau kamu tidak mau memperbaiki hubunganmu ke arah yang seharusnya.

5. Kamu terus berharap jika pasanganmu akan berubah

Menunggu seseorang untuk merubah kualitas internal mereka, seperti nilai dan kepribadian, butuh usaha yang luar biasa. Jangan harap itu terjadi. Lagi pula, bukankah kamu tidak benar-benar menerima mereka jika kamu terus berharap mereka berubah? Kamu mengharapkan versi lain dirinya yang belum tentu ada. Falling in love with potential? Seriusan kamu?

6. Kamu terpikir jika partner-mu adalah orang lain

It's Better to Be Cheated On Than Cheating In Relationships | Shape

Memiliki pemikiran tentang bersama orang lain, bahkan jika kamu memiliki hubungan yang sangat baik, adalah sesuatu yang umum dialami oleh orang-orang. Namun jika kamu mulai hilang rasa dan ketertarikan dengan pasanganmu, it's definitely a red flag.


Kalau kalian sudah menemukan isu serius di balik hubungan kalian, lebih baik kamu dan pasanganmu saling jujur dan membicarakannya baik-baik. Dengan begitu, kamu, ataupun mereka, memiliki kesempatan untuk memperbaikinya. Namun jika kalian tidak bisa, atau bahkan tidak mau mencobanya, maka ini adalah tanda jelas untuk memutuskan hubungan. Please be wise!

BACA JUGA: RAMALAN HOROSKOP MINGGUAN: 9-15 AGUSTUS

Comments 17

Natya on

Meskipun udah tau teorinya tetep aja gak segampang itu ngelepasnya :’

latte on

wow

Malih on

sakit tapi gak berdarah min :(

Bbjezzi on

Semua laki2 sama aja

oky on

mungkin ga good looking

Ridho on

Selingkuh adalah jalan yang terbaik..

maya on

can relate🥺

Emma on

kkwwk lucu banget disuruh putus

Ahjummaa on

gak ada yg bisa aku putusin kak :’)

pin on

tim 7 tahun sama pacar sekarang udah jadi calon suami, taun depan married :)

Jane on

kenapa blognya relate banget min….

gamau putus on

aih sakit ati bgt

Fernanda Lauracia on

jadi baper baca nya nih ..

Lola on

Hubungan toxic emg hrs dilepasin gengs

ana on

untungg hubunganku ga gni sama skali hahaha bosen2 dkit ad laa

Leave a comment